Pembaca yang budiman yang membutuhkan soal latihan Biologi SMA, ini kami sampaikan Soal USBN Biologi dengan jumlah 40 soal. Pada bagian 2 ini terdiri 15 soal mulai no 16 sampai no 30. Yang belum membaca bagian sebelumnya :Baca juga : Soal PG USBN Biologi SMA dan Jawabannya Part 1 dan Baca juga : Soal USBN Biologi SMA dan Jawabannya Part 3
16. Hipotalamus merupakan pusat …..
- A. pengatur
keseimbangan cairan tubuh dan refleks
mata
- B. penerima
semua rangsangan dari sensorik cerebrum
- C.
selera makan, ingatan, dan berfikir
- D. pengatur
suhu, selera makan, dan keseimbangan cairan tubuh
- E. pengambilan keputusan, kemerdekaan, dan refleks mata
- ANS:D
17. Pada pria terdapat alat-alat reproduksi sebagai
berikut:
1) Vas deferens
2) Testis
3) Uretra
4) Epididimis
5) Penis
Jalannya sperma dari mulai dibentuk
sampaidikeluarkan dari tubuh (ejakulasi) adalah ....
- A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5
- B. 1 – 4 – 2 – 3 – 5
- C. 2 – 1 – 4 – 3 – 5
- D. 2 – 4 – 1 – 3 – 5
- E. 4 – 2 – 1 – 3 – 5
18.
Salah satu proses
perlawanan tubuh terhadap infeksi patogen adalah dengan cara netralisasi
antigen oleh antibody yang terjadi melalui mekanisme …
- A.
Memblokir
bagian aktif pada pathogen
- B.
Mengubah
struktur kimiawi antigen
- C.
Mengubah
konfigurasi fisik antigen
- D.
Memecah
antigen menjadi beberapa bagian
- E.
Mengikat
lebih dari dua antigen dalam satu reaksi
19. Seorang ahli botani melakukan
percobaan pada tanaman A dan tanaman B. Tanaman A ditanam tanpa penambahan
hormon, sedang tanaman B dalam perawatannya ditambah hormon. Hasil percobaan
menunjukkan pertumbuhan pada tanaman B lebih cepat berbunga dan tiga kali lebih
tinggi daripada tanaman A. Dapat diduga bahwa pada percobaan tersebut tanaman B
diberi stimulasi hormon….
- A. Auksin
- B. Sitokinin
- C. Giberelin
- D. Kalin
- E. Asam absisat
PEMBAHASAN
Hormon giberelin berperanan untuk
pembelahan sekaligus pemanjangan sel tiga kali lebih cepat dibanding auksin..
20. Aditya melakukan percobaan
pertumbuhan kecambah Jagung Kuning. Hasil percobaannya dapat dilihat pada tabel
berikut :
Kondisi Suhu lingkungan (oC) |
Pertambahan Tinggi Hari Ke….(cm) |
||||
1 |
2 |
3 |
4 |
5 |
|
15 |
1, 5 |
2,3 |
2,8 |
3,1 |
4,5 |
23 |
2,0 |
4,0 |
6,1 |
8,5 |
10,6 |
37 |
2,0 |
2,2 |
2,3 |
2,6 |
3,0 |
Dari
data tabel tersebut dapat disimpulkan, bahwa….
- A. pertumbuhan kecambah Jagung
Kuning berbanding lurus dengan kenaikan suhu lingkungan
- B. pertumbuhan kecambah Jagung
Kuning tidak terpengaruh pada perubahan suhu lingkungan
- C. pertumbuhan kecambah Jagung
Kuning paling optimal pada suhu 23 oC
- D. semakin rendah suhunya , pertumbuhan kecambah
Kacang Hijau semakin cepat
- E. pertumbuhan kecambah Jagung Kuning semakin
optimal pada suhu maksimal
- ANS:C
Pertumbuhan tamnaman maksimal pada
suhu optimal.
21. Perhatikan gambar kerja
inhibitor berikut !
Dari gambar di disamping dapat
disimpulkan, bahwa aktifitas inhibitor kompetitif dapat dihilangkan dengan
cara….
- A. Mengurangi enzim
- B. Menambahi enzim
- C. Mengurangi substrat
- D. Menambahi substrat
- E. Menambahi inhibitor
PEMBAHASAN
Aktifitas
inhibitor kompetitif bisa dihilangkan dengan menambahi substrat.
22. Perhatikan skema Respirasi
Aerob berikut !
Senyawa
yang berlabel C dan F , berturut – turut ialah…
- A. Asetil CoA dan O2
- B. Asetil CoA dan CO2
- C. Asetil CoA dan CO
- D. Asetil CoA dan H2O
- E. Asetil CoA dan H2CO3
PEMBAHASAN
Dekarboksilasi
Oksidatif menghasilkan Asetil-CoA, transpor elektron menhasilkan H2O.
23. Tahap-tahap dalam reaksi gelap (Calvin
Benson) pada proses fotosintesis sebagai berikut :
1. Fiksasi CO2 oleh RDP/RuBP
2. Pembentukan-pembetukan molekul PGA
3. Membentuk glukosa
4. Fosforilasi dibantu ATP
5. Terbentuk PGAL secara reduksi dibantu NADPH2
Urutan yang benar adalah .....
- A. 1 – 2 – 3 – 4 – 5
- B. 1 – 3 – 2 – 4 – 5
- C. 1 – 2 – 3 – 4 – 5
- D. 1 – 3 – 4 – 5 – 2
- E. 1 – 4 – 5 – 2 – 3
PEMBAHASAN
Tahapan Reaksi
Gelap atau siklus Calvin :
1. fiksasi CO2
oleh RuBP
2. Pembentukan
PGA
3. Fosforilasi
dibantu ATP
4. Terbentuk PGAL
secara reduksi dibantu NADPH
5. PGAL membentuk
glukosa
24. Peryataan
di bawah ini merupakan tahapan-tahapan sintesis protein.
1. mARN bergabung dengan ribosom.
2. mARN keluar dari nukleus menuju
ribosom dalam sitoplasma.
3. Terbentuknya rantai polipeptida.
4. ARNt membawa asam-asam amino
menuju mARN di ribosom.
5. mRNA dibentuk dalam inti oleh ADN.
Urutan yang benar dari proses transkripsi ialah ...
- A. 1 – 4 – 3
- B. 2 – 3 – 1
- C. 5 – 2
- D. 2 – 5
- E. 5 – 1
PEMBAHASAN
Transkripsi
melalui tahapan :
1. mRNA dibentuk
dalam inti
2. mRNA keluar
dari nukleus menuju sitoplasma menempel di ribosom
25. Perhatikan gambar potongan
untaian DNA berikut ini !
Segmen
DNA di atas terdiri dari … nukleotida.
- A. 2
- B. 4
- C. 9
- D. 18
- E. 27
PEMBAHASAN
26. Perhatikan gambar pembelahan
sel berikut !
Tahap – tahap pembelahan sel di atas
secara berurutan ialah….
- A.
Metafase
1 dan Anafase 1 pada Meiosis
- B.
Metafase
2 dan Anafase 2 pada Meiosis
- C.
Metafase
1 dan Anafase 2 pada Meiosis
- D.
Metafase
2 dan Anafase 1 pada Meiosis
- E.
Metafase
dan Anafase pada Mitosis
PEMBAHASAN
27. Perhatikan bagan
Spermatogenesis berikut !
Pembelahan meiosis 2dan spermatozoa primer ditunjukkan oleh nomor...
- A. a dan 1
- B.
c dan 3
- C.
b dan 3
- D.
b dan 4
- E.
c dan 2
PEMBAHASAN
Spermatogonium
(2) melakukan mitosis (a), meiosis 1 (b) menghasilkan spermatosit primer (3),
melakukan meiosis 2 (c) menghasilkan spermatosit skunder (4)
28. Pada tanaman semangka,
warnadaging buah merah ( M ) dominan terhadap warna daging kuning ( m ), bentuk
buah bulat dominan ( B ) terhadap bentuk lonjong ( b ). Tanamandengan warna daging buah merah bentuk bulat,
disilangkan dengan warna daging buah kuning bentuk lonjong, dihasilkan
keturunan dengan fenotip, buah merah
bentuk bulat : buah merah bentuk lonjong
: buah kuning bentuk bulat : buah kuning bentuk lonjong, dengan ratio
fenotip, 1 : 1 :1 : 1. Maka
masing-masing induknya adalah ....
- A. MMBB dan mmbb
- B. MmBb dan mmbb
- C. MMBb dan mmbb
- D. MmBB dan Mmbb
- E. MmBb dan MmBb
Pembahasan
Persilangan
dihibrid dengan salah satu induk homozigot resesif, menghasilkan 4 macam
fenotip, berarti diperlukan induk pasangan memiliki genotip heterozigot, yang
dapat membentu 4 macam gamet
P: MmBb >< mmbb
Merah bulat kuning lonjong
Gamet : MB, mb
Mb
mB
mb
Ratio
keturunanan: MmBb = merah bulat = 1
Mmbb =
merah lonjong = 1
mmBb = kuning bulat =
1
mmbb =
kuning lojong = 1
29. Perhatikan diagram peta
silsilah keluarga yang memiliki kelainan buta warna dibawah ini
Berdasar
peta sisilah keluarga di atas, genotip dari A,
C, dan D adalah...
- A. XCBXcb, XCBXcb dan XCB Y
- B. XCBXcb, XCBXcb dan
Xcb Y
- C. XcbXcb, XCBXcb dan
Xcb Y
- D. XcbXcb, XCBXcb dan
XCB Y
- E. XCBXcb, XCBXcb dan Xcb Y
Pembahasan
Sifat buta warna
dikendalikan gen resesif yang terpaut pada kromosom sek X,
1.
XCB
XCB =
wanita normal = dominan homozigot
2.
XCBXcb= wanita normal carrier = heterozigot
3.
Xcb
Xcb= wanita
penderita buta warna = resesif homozigot
4.
XCB
Y = pria normal
5.
Xcb
Y = pria penderita hemofili
30. Perhatikan gambar
kariotipe susunan kromosom manusia di
bawah ini!
Berdasar
gambar di atas, kelainan atau jenis mutasi yang dimiliki individu tersebut
adalah...
- A. Triploid
- B. Nulisomi
- C. Tetrasomi
- D. Monosomi
- E. Trisomi
- ANS:E
Pembahasan
Mutasi Kromosom,
terjadi penambahan satu kromosom pada kromosom nomer 23 saja sehingga jumlah krosom
menjadi 2n+1 atau trisomi, 2n-1 (monosomi), 2n+2 (tetrasomi), 2n-2 (nulisomi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar