I. Pilihlah
salah satu jawaban yang anda anggap benar dengan memberi tanda silang (X)
dan baca juga Materi Proklamasi Kemerdekaan RI
1. Peristiwa yang menyebabkan Jepang menyatakan menyerah kepada sekutu adalah . . . .
- a. Kekalahan Jepang di Indonesia
- b. Dijatuhkannya bom atom di kota Hirosima dan Nagasaki
- c. Banyaknya tuntutan dari wilayah jajahan untuk merdeka
- d. Terjadi perselisihan antara pimpina n militer dengan kaisar
- e. Terjadi peristiwa Rengasdengklok di Indonesia
2. Keperluan Jepang memanggil Sukarno-Hatta dan Rajiman
Wedyodiningrat pada tanggal 9 Agustus
1945 adalah . . . .
a. mengesahkan BPUPKI
b. menyatakan persetujuan pembentukan PPKI
c. menyampaikan janji
kemerdekaan
d. menginformasikan Indonesia akan dikuasai oleh sekutu
c. memberikan
informasi kalau Jepang telah kalah dari sekutu
3. Perdana menteri Jepang yang memberikan janji kemerdekaan kepada
Indonesia adalah . . . .
a. Tojo
b. Nishimura
c. Akihito
d. Hirohito
e. Koiso
4. Para golongan pemuda mengadakan rapat di laboratorium jalan
cikini yang menghasilkan keputusan .
a. proklamasi
dilaksanakan bersama antara golongan pemuda dan golongan tua
b. proklamasi harus
lepas dari pengaruh Jepang
c. proklamasi lepas
dari campur tangan bangsa asing
d. proklamasi
dilaksanakan segera karena Jepang kalah dari Sekutu
e. mendesak golongan
tua untuk segera memproklamasikan kemerdekaan
5. Tujuan golongan pemuda membawa Sukarno ke Rengasdengklok . . . .
a. untuk segera
memproklamasikan kemerdekaan
b. menjauhkan
Sukarno-Hatta dari pengaruh Jepang
c. proklamasi
dilaksanakan di Rengasdengklok
d. tempatnya jauh
dari Jakarta
e. supaya
proklamasi tanpa campur tangan bangsa asing
6. Menjelang proklamasi kemerdekaan terdapat perbedaan antara
golongan muda dan golongan tua mengenai . . . .
a. waktu kemerdekaan diproklamasikan
b. bentuk negara setelah proklamasi
c. cara untuk
memproklamasikan
d. presiden dan wakil presiden setelah merdeka
e. tokoh yang akan
mengucap proklamasi
7. Peristiwa Rengasdengklok diakhiri dengan bebasnya Sukarno-Hatta, penyelesaian ini merupakan jasa dari...
a. Sukarni
b. Ahmad Subardjo
c. Sudanco
Subeno
d. Yusuf Kunto
e. Sayuti Melik
8. Alasan perumusan teks proklamasi dilaksanakan dirumah Maeda
adalah . . . .
a. demi keamanan dari
kemungkinan pengagalan oleh Jepang
b. Maeda adalah tokoh
Jepang yang simpatik terhadap perjuangan bangsa Indonesia
c. rumah Maeeda
letaknya di jalam Iman Bonjol no. 1
d. Maeda adalah
kenalan baik Achmad Subadjo
e. rumah Maeda dekat
dengan rumah Sukarno
9. Peran tokoh Sayuti Melik dalam peristiwa proklamasi adalah . . .
.
a. Sebagai penghubung
antara golongan tua dengan golongan muda
b. Sebagai pelaksana
penelitian terhadap Ir. Soekarno dan Moh. Hatta
c. Pengetik naskah
proklamasi yang otentik
d. Perumus naskah
proklamasi bersama dengan Soekarno - Hatta
e. Tokoh muda yang
mendampingi Achmad Subarjo ke Rengasdengklok
Baca Juga : Soal Pilihan Ganda Demokrasi Terpimpin Dan Pembahasannya ( PART 3)
10. Naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia dirumuskan oleh . . . .
a. Ir. Soekarno, Drs.
Moh. Hatta, Ahmad Subarjo
b. Ir. Soekarno, Drs.
Moh. Hatta, Dr. Rajiman Wedyodiningrat
c. Sukarni, Sudiro,
Dr. Rajiman Wedyodiningrat
d. Ir. Sokearno,
Ahmad Subarjo, Sukarni
e. Drs. Moh. Hatta,
Wikana dan A.G. Pringgodigdo
11. Walaupun Indoensia telah mengumandangkan kemerdekaan namun Jepang
tetap bercokol di Indonesia dengan kekuasaan dan senjatanya. Hal ini disebabkan
karena . . . .
a. Tentara Jepang
belum mengetahui berita proklamasi
b. Tentara Jepang
tetap menjaga gengsi dan kehormatannya di hadapan rakyat Indonesia
c. Tentara Jepang
masih mempunyai keinginan menguasai Indonesia
d. Jepang diberi tugas menjaga status quo oleh sekutu dan menyerahkan Indonesia kepada sekutu
e. WIlayah Jepang
sangat sempit, sehingga Jepang mempunyai konsep dunia adalah saudara
12. Sebelum pelaksanaan proklamasi Ir. Sukarno menghubungi pemerintah
Jepang dengan tujuan . . . .
a. meminta dukungan
dalam melaksanakan proklamasi
b. meminta ijin untuk
melaksanakan proklamasi
c. agar Jepang tidak
mengganggu pelaksanaan proklamasi
d. untuk mengetahui
sikap Jepang tentang proklamasi Indonesia
e. supaya tidak
timbuil bentrokan dengan tentara Jepang
13. Penandatanganan proklamasi menurut pendapat golongan pemuda harus terhindar campur
tangan PPKI dikarenakan . . . .
a. PPKI merupakan lembaga bentukan Jepang
b. Proklamasi tidak
layak ditandatangani oleh banyak orang
c. para pemuda tidak
layak menandatangani proklamasi
d. yang layak
menandatangani proklamasi hanya Sukarno-Hatta
e. penandatanganan
proklamasi harus ijin Sukarno-Hatta
14. Pemerintah kolonial Jepang melarang pembacaan teks proklamasi
kemerdekaan, karena . . . .
a. Jepang ingin terus
berkuasa di Indonesia
b. Jepang ingin agar
kemerdekaan Indonesia diperoleh dari negaranya
c. Jepang menganggap
Indonesia belum matang untuk merdeka
d. Jepang
berkewajiban menjaga status quo Indonesia dari sekutu
e. Banyak
pemberontakan terjadi di Indonesia
15. Teks proklamasi kemerdekaan Indonesia diketik oleh Sayuti Melik
kemudian mengalami perubahan misalnya, Djakarta, 17 - 8 - '45 diubah menjadi .
. . .
a.Djakarta,17Agustus 1945
b. Djakarta, hari 17 boelen 8 tahun '05
c. Djakarta, 17
Agustus 2605
d. Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen '45
e. Djakarta, hari 17
bulan 8 tahun '45
16. Berdasarkan pengalaman sebagai bangsa yang pernah dijajah, maka
bangsa Indonesia menyatakan anti penjajahan dalam segala bentuk, hal ini tampak pada bunyi . . . .
a. pembukaan UUD '45
b. penjelasan resmi UUD '45
c. rancangan UUD '45
d. batang tubuh UUD
'45
e. teks proklamasi 17 Agustus 1945
17. Para pemuda berhasil merakit pemancar baru dengan kode panggilan
SJKI yang berfungsi untuk . . . .a. Memberikan
semangat Jepang kepada seluruh rakyat
b. Menyebarkan berita
proklamasi
c. Menyiarkan
kekalahan Jepang atas sekutu
d. Memberikan
informasi tentang keadaan kota Jakarta
e. Menyebarkan berita
akan datangnya sekutu di Indonesia
18. Perlucutan senjata dilaksanakan
para pemuda terhadap tentara Jepang pada awal kemerdekaan pada
hakekatnya . . . .
a. Tindakan balas
dendam terhadap kekejaman Jepang yang menerapkan romusha
b. Tindakan yang
tidak terpuji sebab Jepang usdah menyerah tanpa syarat kepada sekutu
c. Usaha para pemuda
memperoleh senjata untuk melanjutkan perjuangan
d. Usaha para pemuda agar Jepang yang masih ada di Indonesia tidak menyerang lagi
e. Tindakan yang
arogensi karena merampas hak milik orang lain.
19. Perubahan luar biasa bagi bangsa Indonesia setelah proklamasi
kemerdekaan adalah . . . .
a. dari bangsa
terjajah menjadi negara merdeka
b. mulai bisa
mengatur kehidupan ekonomi sendiri
c. mulai bisa
mengatur kehidupan politik sendiri
d. tidak tergantung
pada bangsa lain
e. bangsa Indonesia
menjadi bangsa yang tergantung pada negara lain
20. Maksud terpenting proklamasi 17 Agustus 1945 sebagaimana tertulis
pada kalimat pertama teks proklamasi itu adalah . . . .
a. pemindahan
kekuasaan dari penjajah kepada Republik Indonesia
b. ajakan kepada
seluruh rakyat Indonesia untuk mengusir penjajah
c. ajakan keseluruh
rakyat Indonesia untuk merdeka
d. pernyataan
kemerdekaan kepada dunia
e. kemerdekaan adalah
hak setiap bangsa
baca juga : Bank soal Sejarah Indonesia Part V
baca juga : Bank soal Sejarah Indonesia Part VI
21. Setelah Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu di Indonesia
terjadi vacuum of power artinya
a. tidak ada
pemerintahan yang berkuasa atas Indonesia
b. kekuasaan ada
ditangan rakyat
c. Indonesia sedang
mempersiapkan kemerdekaannya
d. Jepang harus
segera meninggalkan Indonesia
e. sekutu segera
datang ke Indonesia
22. Ketegangan antara masyarakat Indonesia dengan pasukan Jepang dalam
rapat raksasa di Lapangan Ikada dapat ditentramkan dengan pidato Ir. Soekarno.
Hal ini membuktikan bahwa . . . .
a. Pemerintah
Indonesia mempunyai kewibawaan yang tinggi dihadapan rakyat
b. Pasukan Jepang
ingin selalu berkuasa
c. Proklamasi kemerdekaan Indonesia belum diakui semua
negara di dunia
d. Masyarakat
Indonesia mempunyai semangat yang tinggi dalam mempertahankan kemerdekaan
e. Pemerintah
kolonial Jepang merupakan wakil tentara serikat di Indonesia
23. Rapat raksasa di lapangan IKADA sangat penting artinya sebab . . .
.
a. rakyat Indonesia
sangat berani
b. persatuan dan
kesatuan perjuangan Indonesia semakin kokoh
c. membentuk
organisasi militer yang siap membela Negara
d. menggalang
pembentukan organisasi pemuda radikal
e. menyekutukan
laskar-laskar pejuang
24. Pada tanggal 19 September 1945 di Surabaya terjadi peristiwa . . .
.
a. Surabaya Lautan
Api
b. tertembaknya jenderal Malaby
c. Insiden Bendera
d. tentara sekutu menginjak lencana merah putih
e. Rapat raksasa
25. Sambutan masyarakat Jogyakarta terhadap proklamasi dipertegas
dengan peristiwa . . . .
a. para pemuda
mengambil alih kantor Jepang
b. menahan pasukan
Jepang
c. merebut pankalan
militer
d. menyerbu pangkalan
militer
e. Sultan HB IX
menyatakan Ngayogjakarta merupakan daerah istimewa RI
26. Tugas komite nasional yang dibentuk tanggal 18 Agustus 1945 adalah
. . . .
a. memilih presiden
dan wakil presiden
b. menyusun undang-undang dasar
c. membentuk
tentara
d. membantu tugas
presiden
e. menenetukan pemilu
27. Beberapa hasil sidang PPKI tanggal 18 Agustus 19945, kecuali
. . . .
a. merumuskan UUD '45
d. menetapkan komite nasional sebagai pembantu
presiden
b. mengesahkan UUD
'45
e. memilih dan mengangkat wakil presiden
c. memilih dan
mengangkat presiden
28. Tujuan pemerintah membentuk Badan Keamanan Rakyat bukan tentara karena. . . .
a. mempertahankan
kemerdekaan
b. untuk menghindari
diri dari permusuhan dengan kekuatan asing
c. untuk menghadapi
kedatangan sekutu
d. untuk menakuti
Jepang
e. untuk menyatukan
laskar-laskar yang sudah ada
29. Tentara Nasional Indonesia dibentuk dengan maksud . . . .
- a. mempertahankan kemerdekaan
- b. untuk menghindari diri dari permusuhan dengan kekuatan asing
- c. untuk menghadapi kedatangan sekutu
- d. untuk menakuti Jepang
- e. untuk menyatukan laskar-laskar yang sudah ada
30. Kabinet Republik Indonesia
yang pertama terdiri dari . . . .
- a. 12 menteri Depertemen dan 4 menteri Negara
- d. 6 menteri Depertemen dan 4 menteri Negara
- b. 12 menteri Depertemen dan 6 menteri Negara
- e. 6 menteri Depertemen dan 12 menteri Negara
- c. 4 menteri Depertemen dan 12 menteri Negara
31. Ki Hajar Dewantoro pada awal kemerdekaan didalam kabinet menjabat
. . . .
- a. menteri pengajaran
- b. menteri kehutanan
- c. menteri pekerjaan umum
- d. menteri kesehatan
- e. menteri penerangan
32. Proklamasi kemerdekaan Indonesia dikumandangkan ke luar negeri
dengan tujuan . . . .
- a. untuk mendapatkan bantuan tentara
- b. agar tidak diserang bangsa lain
- c. memperoleh pengakuan kedaulatan
- d. memelopori perjuangan bangsa lain
- e. supaya adanya kerjasama mengusir penjajah
33. Maklumat pemerintah tanggal 3 Nopember 1945 berisi tentang . . . .
- a. Pemberian kekuasaan legislative kepada KNIP
- b. Perubahan system presidentil menjadi parlementer
- c. Pembentukan KNPI
- d. Pembentukan partai-partai politik
- e. Perubahan fungsi KNPI
34. Salah satu keputusan penting dalam sidang PPKI yang pertama ialah
membentuk Komite Nasional yang bertugas....
- a. Berperan sebagai MPR
- b. Berperan sebagai menteri
- c. Berperan sebagai DPR
- d. Mengurusi bidang keamanan
- c. Membantu presiden
35. Keadaan bangsa Indonesia pada awal kemerdekaan belum dapat
dikatakan stabil, sebab . . . .
a. Adanya
pertentangan antar suku bangsa
b. Banyaknya pertentangan
antar politik
c. Adanya kontra atau
permusuhan dengan pihak Jepang
d. Terjadi
disintegrasi bangsa
e. Adanya korupsi
besar-besaran
36. Presiden Soekarno saat menjadi presiden pertama dipilih oleh . . .
.
- a. Rakyat secara langsung
- b. PPKI
- c. Pemilihan umum
- d. MPR
- e. Dewan konstituante
37. Pemilihan presiden dan wakil presiden yang pertama dilakukan
dengan cara . . . .
- a. voting dalam PPKI
- b. sidang di dewan kontituante
- c. sidang MPR
- d. Pemilihan langsung dari rakyat
- e. secara aklamasi dari anggota PPKI
38. Yang mengeluarkan maklumat 3 Nopember 1945 adalah. . . .
a. Achmad Subarjo
b. Sutan Syahrir
c. Supomo
d. Mohammad Hatta
e. Ir. Soekarno
39. Republik Indonesia pada awalnya dibagi menjadi 9 propinsi.
Pembagian tersebut didasarkan pada .
- a. Kesepakatan antara DPR dan Presiden
- b. Keputusan sidang MPR
- c. Keputusan hasil sidang BPUKI tanggal 18 Agustus 1945
- d. Keputusan sidang BPUPKI tanggal 1 Juni 1945
- e. Keputusan sidang PPKI tanggal 19 Agustus 1945
40. Maklumat No. X tanggal 16 Oktober 1945, mengatur tentang . . . .
- a. Pembentukan PNI sebagai partai tunggal
- b. Pembentukan KNIP
- c. Pemberian wewenang legislatif kepada KNIP
- d. Pembentukan NKR
- e. Anjuran untuk mendirikan partai-partai politik
II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan
singkat dan jelas !
41. Hasil keputusan Jepang yang disampaikan kepada tokoh nasional
bangsa Indonesia pada tanggal 11 Agustus 1945 ?
Jawab:
Pertemuan antara Marsekal Terauci dan Soekarno,Hatta dan Rajiman Widyodiningrat ada tiga hal;
I. Jepang tetap memberi janji kemerdekaan kepada Indonesia.
2. Pengesahan anggota PPKI.
3. Penentuan wilayah Indonesia yaitu seluruh jajahan Belanda
42. Sebutkan beberapa perbedaan antara naskah Proklamasi klad dengan
naskah Proklamasi otentik ?
Jawab:
perbedan antara naskah klad dan otentik, sebagai berikut:
- Kata “Proklamasi” diubah menjadi “P R O K L A M A S I”
- Kata “Hal2” diubah menjadi “Hal-hal”
- Kata “tempoh” diubah menjadi “tempo”
- Kata “Djakarta, 17 – 8 – ’05” diubah menjadi “Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05”
- Kata “Wakil2 bangsa Indonesia” diubah menjadi “Atas nama bangsa Indonesia”
- Naskah Proklamasi Klad tidak ditandatangani, sedangkan naskah Proklamasi Otentik ditandatangani oleh Ir. Soekarno dan Drs. Mohammad Hatta
43. Perubahan yang terjadi pada alenia IV piagam Jakarta !
Jawab;
Pancasila
- Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya.
- Kemanusiaan yang adil dan beradab.
- Persatuan Indonesia.
- Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan.
- Keadilan Sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. ( Sila pertama diganti: Ketuhanan Yang Maha Esa)
44. Sebutkan isi sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945 ?
Jawab:
hasil keputusan :
- Mengesahkan dan menetapkan UUD RI yaitu Undang-Undang Dasar 1945.
- Memilih Ir. Soekarno sebagai presiden dan Drs. Mohammad Hatta sebagai wakil presiden.
- Membentuk sebuah Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) untuk membantu preside
45. Apa hasil sidang PPKI 22 Agustus 1945 ?
Jawab:
Hasil sidang PPKI yang ketiga tanggal 22 Agustus 1945 ialah sebagai berikut:
- Pembentukan Komite Nasional
- Membentuk Partai Nasional Indonesia
- Pembentukan Badan Keamanan Rakyat
46.Mengapa pada awal kemerdekaan tidak membentuk tentara ?
Jawab
Pada awal kemerdekaan hanya dibentuk BKR bukan tentara karena untuk menghindari permusuhan dengan pihak sekutu yang kemudian hari akan datang ke Indonesia.
47. Apakah tujuan pembentukan Komite Nasional Indonesia ?
Jawab:
Tujuan semula membentuk KNIP yaitu untuk membantu Presiden, namun dalam perkembangannya KNIP diberi kekuasaan legislatif.
48. Mengapa pemerintah RI tidak mau membentuk tentara nasional pada
awal kemerdekaan ?
Jawab
Pada awal kemerdekaan hanya dibentuk BKR bukan tentara karena untuk menghindari permusuhan dengan pihak sekutu yang kemudian hari akan datang ke Indonesia.
49. Jelaskan peranan PPKI diawal kemerdekaan bangsa Indonesia !
Jawab:
PPKI sebagai lembaga pembentuk negara perannya cukup sentral yaitu memilih presiden dan wakil, mengesahkan UUD dan Dasar Negara, membentuk KNIP, mengesahkan BKR dll
50.Apa tujuan maklumat pemerintah pada tanggal 3 Nopember 1945 ?
Jawab:
Maklumat No X tanggal 3 Nopember 1945 berisi anjuran pembentukan partai politik, munculnya maklumat ini karena semula hanya dibentuk 1 partai politik, sehingga kelompok sosialis mengkritik, kalau hanya dibentuk 1 partai politik bisa dianggap sebagai negara terusannya fasis jepang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar